Senin, 04 April 2016

Lateral Thinking dan Business Matching Hongkong – Shenzhen Al Ahmadi Award

Mencari Peluang dan Strategi Berjualan

Salah satu cara untuk mendorong munculnya gagasan kreatif dan membangun pengembangan relasi bisnis , Batam Pos Entrepreneur School melakukan Lateral Thinking dan Business Matching ke Hongkong dan Shenzhen pada 19 – 23 Maret 2016. 

Pesertanya adalah  pememang Al Ahmadi Award 2015 yanag terdiri dari pelaku usaha dan mahasiswa start up business dari berbagai kota di Sumatera, dan pemenang Al Ahmadi Award 2014 lalu serta alumni BPES yang berjumlah 27 orang.


Dalam rangkaian program yang berlangsung 5 hari yang dipimpin oleh Direktur Eksekutif BPES Lisya Anggraini tersebut, peserta berkesempatan temu bisnis dengan Konjen RI untuk KJRI di Hongkong, Chalief Akbar. Dan mendapatkan gambaran peluang kerjasama produk Indonesia dengan para buruh migran Indonesia di Hongkong yang berjumlah 260.000 orang.


Delegasi ini juga berkesempatan temu bisnis dengan para entrepreneur pemula yang berasal dari Buruh Migran Indonesia yang tergabung dalam komunitas Srikadi Entrepreneur Indonesia, yang tujuannya membangun jejaring bisnis. Selain itu, peserta juga melakukan lateral thinking untuk pengembangan strategi berjualan dari pebisnis di Hongkong dan Shenzhen dengan berkunjung langsung ke pusat perbelanjaan maupun pusat-pusat penjualan produk seperti Jewelry, produk olahan bambu serta produk oleh oleh. 






















Tidak ada komentar:

Posting Komentar